Lidah Wajib Dibersihkan , Begini Caranya

Lidah Wajib Dibersihkan , Begini Caranya.
Lidah Wajib Dibersihkan , Begini Caranya.
Berbicara soal kesehatan rongga mulut, bukan cuma gigi yang harus diperhatikan. Lidah pun termasuk organ tubuh yang perlu dirawat agar kesehatan rongga mulut Anda tetap terjaga. Lantas, apa lidah juga perlu dibersihkan? Memangnya lidah juga bisa kotor seperti gigi? Kalau begitu bagaimana cara memiliki lidah bersih? Yuk, simak ulasannya di bawah ini.

Apa perlu membersihkan lidah?

Bukan hanya bakteri yang bisa menempel di gigi lalu lama kelamaan membentuk plak hingga membuat gigi berlubang. Lidah pun bisa dipenuhi oleh bakteri seperti halnya gigi. Jika tidak dibersihkan, bakteri dan semua kuman akan berkumpul dan berkembang biak di lidah.

Permukaan lidah ditutupi oleh benjolan kecil-kecil yang disebut dengan papilae. Dalam lekuk papilae inilah bakteri, sel kulit mati, dan partikel makanan yang kecil bisa terkumpul dan menumpuk.

Bakteri yang berkumpul di lidah ini bisa menjadi sarang kuman untuk kondisi rongga mulut secara menyeluruh, bisa juga menurunkan sensitivitas rasa di lidah, bahkan merusak penampilan lidah jadi berwarna putih, hingga memicu bau mulut.

Maka itu, membersihkan lidah tidak boleh disepelekan. Sama pentingnya dengan membersihkan gigi, lidah juga harus dijaga kesehatannya.

Agar lidah bersih dan sehat, seperti apa perawatannya?

Tongue scraping atau pembersih lidah adalah alat yang digunakan untuk menghilangkan partikel ekstra yang tidak berguna di permukaan lidah. Pembersih lidah ini tidak menjamin Anda terhindar dari bau mulut, tetapi dengan lidah yang bersih setidaknya meminimalisir terjadinya bau mulut dan pastinya membuat lidah bersih.

Pembersih lidah tersedia dalam berbagai bentuk dan ukuran, dan bekerja mulai dari bagian belakang lidah dan ditarik ke bagian depan lidah. Setelah lidah dibersihkan, biasanya rongga mulut terasa lebih segar.

Agar mendapatkan lidah bersih yang menyeluruh, ini cara menggunakan alat pembersih lidah:
  • Berdiri di depan cermin, buka mulut dan julurkan lidah keluar.
  • Secara perlahan, masukan alat pembersih lidah ke bagian belakang lidah. Jika Anda khawatir tersedak, Anda bisa memulainya di bagian tengah lidah. Saat sudah terbiasa, Anda secara bertahap bisa mulai membersihkan agak jauh ke belakang.
  • Secara perlahan, tarik alat pembersih lidah ke depan, ke arah ujung lidah. Jangan lakukan sebaliknya dari depan ke belakang lidah.
  • Sekali tarik sampai ujung lidah, gunakan kain lap untuk menghilangkan kotoran yang menempel di alat pembersih lidah Anda.
  • Kemudian ulangi tarik kembali dari belakang ke arah depan hingga semua area permukaan lidah bersih.
  • Cuci alat pembersih lidah ini dengan air hangat dan sabun, keringkan, dan simpan di tempat yang bersih dan kering.
  • Lakukan pembersihan lidah ini secara rutin seperti menyikat gigi Anda.

Comments

Popular posts from this blog

Hazard Mengklaim Sarri Pelatih Chelsea Lah Yang Terbaik

Mobil Pejabat Kena Tilang Elektronik